STIE Mulia Singkawang Ikut Partisipasi “Singkawang Ramadhan Fair 2018” Sudah menjadi suatu tradisi bagi masyarakat muslim di Indonesia untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri. Beragam kegiatan dan persiapan pun dilakukan menjelang Hari Raya Idul Fitri, seperti tradisi “Serba Baru”, mudik, membuat ketupat, pembagian THR, dan lain sebagainya. Begitu pula dengan masyarakat di Singkawang, misalnya Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi(STIE) Mulia Singkawang. Setelah mendapat surat dari panitia Singkawang, tertanggal 2 Mei 2018 tentang : Himbauan mengikuti lomba dalam rangka memeriahkan “Singkawang Ramadhan Fair 2018”, civitas akademika STIE Mulia Singkawang pun turut serta dalam kegiatan tersebut. Mahasiswa-mahasiswi berpartisipasi dengan membawa hiasan berbentuk ketupat sebanyak 2 buah untuk setiap orangnya. Senin, 14 Mei 2018, pihak civitas akademika STIE Mulia Singkawang, baik dosen, staf karyawan serta anggota BEM mulai menghias kampus ekonomi satu-satunya di Singkawang ini dengan arahan dari Ibu Lucia Sutiono, S.E., M.M., selaku Ketua STIE Mulia Singkawang. Meskipun anggota keluarga kampus ini memiliki beragam suku dan agama di dalamnya, tetapi mereka tetap bersatu dalam “Bhinneka Tunggal Ika” untuk ikut memeriahkan “Singkawang Ramadhan Fair 2018” hingga akhirnya mereka menyelesaikan kegiatan menghias kampus itu sedemikian rupa. Memang terlihat sederhana, namun kehangatan dan kebersamaannya begitu terasa. Sebelum Berikut